Keputusan Membeli dan Karakter Konsumen
Keputusan Membeli dan Karakter Konsumen
Pengetahuan
mengenai pasar sasaran sebagaimana yang dipelajari dalam segmentation (segmentasi) sebagai dasar untuk
mengelompokan konsumen dalam pasar sasaran perusahaan belum seutuhnya bisa
menjamin dalam memasarkan barang ataupun jasa yang dihasilkan berdaya berdaya
guna bagi perusahaan pada saat sekarang dan pada saat yang akan datang.
Pengetahuan
mengenai market segementation (segmentasi
pasar) yang sudah dimiliki oleh perusahaan harus didukung pula oleh
pengetahuan untuk mempelajari perilaku konsumen dalam melakukan sebuah
pembelian atas barang maupun jasa yang dibutuhkannya. Untuk mendalami
pengetahuan tersebut marketing excekutive tidak hanya harus mempelajari
konsumen melalui pengalaman dalam melakukan penjualan sehari-hari kepada
konsumen, namun juga harus dilakukan melalui suatu penelitian (riset)
yang terpadu serta kontinyu seiring dan sejalan dengan pertumbuhan perusahaan.
Penelitian konsumen dalam hubungannya dengan perilaku konsumen dalam membeli suatu
barang yang dilakukan oleh perusahaan merupakan untuk mengetahui dan mempelajari
hal-hal yang berhubungan dengan:
a.
Siapakah
yang membeli.
b.
Bagaimana
mereka membeli.
c.
Di
mana mereka membeli.
d.
Kapan
mereka membeli.
e.
Mengapa
mereka membeli.
f.
Bagaimana
tanggapan pemasaran (marketing stimulasi) yang dilakukan oleh perusahaan
seperti harga, ciri produk, pesan iklan dan lain sebagainya
Untuk
memahami model perilaku konsumen yang paling sederhana ialah seperti yang
terlihat pada gambar berikut ini:
Rangsangan-rangsangan
pemasaran lainnya yang dilaksanakan oleh perusahaan dan untuk mempengaruhi
konsumen sudah memberikan suatu motivasi kepada konsumen untuk melakukan
tindakan selanjutnya (kotak hitam pembeli) serta yang seterusnya akan
memberikan sebuah tanggapan (tanggapan pembeli).
Berdasarkan
model diatas bisa kita ketahui bahwa pengaruh rangsangan pemasaran yang terdiri
atas produk, harga distribusi serta promosi ditambah dengan
rangsangan-rangsangan lainnya yang terdiri dari keadaan ekonomi, perkembangan
teknologi, wawasan atau pandangan politik dan pengaruh budaya yang ada pada
konsumen. Semua rangsangan-rangsangan tersebut akan mempengaruhi kepribadian konsumen
ke dalam suatu motif (masuk melalui kotak hitam pembeli) lalu menghasilkan
serangkaian tanggapan pembeli seperti:
a.
Pemilihan
merk
b.
Pemilihan
produk
c.
Pemilihan
desain
d.
Jumlah
pembelian
e.
Syarat
pembelian/jadwal pembelian
Oleh
karena itu atas dasar hal tersebut maka tugas eksekutif pemasaran ialah bagaimana
memahami apa yang terjadi dalam kotak hitam konsumen di antara rangsangan dan
tanggapan. Kotak hitam tersebut terdiri atas dua komponen dasar antara lain
yaitu:
1)
Karakteristik
pembelian memiliki satu pengaruh yang besar terhadap bagaimana ia memahami
serta memberikan reaksi terhadap rangsangan (stimuli).
2)
Proses
keputusan pembeli itu sendiri akan mempengaruhi hasil.
Posting Komentar untuk "Keputusan Membeli dan Karakter Konsumen"
Berkomentarlah sesuai topik pembahasan artikel, dan jangan ragu untuk menegur kami apabila ada kesalahan dalam artikel. Terima kasih.