Menyusun Display Mengikuti Standar Perusahaan
Menyusun Display Mengikuti Standar Perusahaan
Menyusun barang-barang
dagangan merupakan salah satu hal yang penting, karena ini akan memberikan
kesan pertama dari pengunjung toko. Oleh sebab itu, barang-barang yang dipajang
didalam ruangan toko ataupun dietalase toko harus ditata dengan sedemikian rupa
agar kelihatan rapi, serasi, dan menarik bagi setiap orang yang melihatnya terutama
tentunya calon pembeli.
Untuk penataan
barang-barang ini dibutuhkan keahlian khusus dan kreasi seni yang tinggi. Jadi,
tidak semua orang bisa menatanya sendiri. Agar penataan terlihat menarik, maka perlu
menyewa orang-orang yang ahli dalam dekorasi dan penataan barang atau pemajangan.
Dengan harapan, hal ini dapat digunakan sebagai dasar, contoh atau acuan untuk
penataan-penataan berikutnya.
Penataan barang ada baiknya
setiap saat diubah agar tidak membosankan dan sebaiknya juga disesuaikan dengan
keadaannya. Dalam hal ini yang perlu diperhatikan adalah bagaimana bentuk, ukuran,
tempat, warna, dan perlengkapan-perlengkapan lainnya itu dipadu-padankan sehingga
penataan barang-barang tersebut kelihatan rapi dan juga menarik. Yang nanti pada
akhirnya akan bisa menarik pengunjung, calon pembeli atau pelanggan tertarik
untuk memiliki barang-barang yang dipajang tersebut.
Barang-barang yang ditata
atau dipajang dietalase atau didalam toko, sebaiknya setiap saat atau waktu-waktu
tertentu diadakan perubahan agar tidak membosankan. Misalnya 2 minggu sekali,
satu bulan, dua bulan ataupun paling lambat tiga bulan sekali.
Dengan perubahan letak
barang maka akan membuat toko tampak lebih dinamis, sehingga akan menimbulkan
kesan barang-barang yang dipajangnya baru, dengan begitu akan membuat orang
lebih tertarik terutama dalam keadaan-keadaan tertentu, seperti misalnya pada
saat lebaran, tahun baru, natal, dan sebagainya.
Perubahan letak barang selain
untuk merubah suasana juga ditujukan untuk memperkenalkan barang-barang baru
atau barang lama yang jarang sekali terlihat oleh konsumen. Barang-barang
tersebut diletakkan di tempat-tempat yang strategis, sehingga bisa terlihat
oleh setiap pengunjung yang datang ke toko.
Sikap yang Diperlukan Saat Menjaga Display Produk
Ada beberapa sikap yang
harus dimiliki pada saat menjaga sebuah display produk/barang. Sikap-sikap yang
dibutuhkan saat menjaga display produk tersebut antara lain sebagai berikut:
a. Cermat
Saat menjaga display maka
yang harus dibutuhkan adalah sikap cermat, diantaranya dengan cara:
1)
Rensponsif terhadap
perubahan display.
2)
Identifikasi barang dengan
benar dari segi kualitas dan kuantitas.
3)
Berikan perhatian
terhadap display produk.
4)
Lakukan seperti baru
pertama kali.
b. Teliti
Pelayan harus selalu teliti
dalam menjaga display produk yang menjadi tanggung jawabnya. Diantaranya bisa
dilakukan dengan cara:
1)
Amati dengan saksama
barang yang telah ditata
2)
Perhatikan setiap proses
yang dilaksanakan
3)
Periksa perubahan produk
4)
Periksa kebersihan
display
5)
Periksa barang dan
dokumen-dokumen barang yang ditata apakah telah dipasangkan.
c. Bertanggung
Jawab
Pelayan harus selalu
bertanggung jawab dalam menjaga display produk sesuai dengan tingkat wewenangnya
pada perusahaan. Di antaranya dengan:
1)
Menampung semua masukan
tentang perawatan display dari supervisor atau kolega.
2)
Disalurkan kepada petugas
yang berwenang di perusahaan jika diperlukan.
3)
Menata ulang kembali
display jika itu diperlukan.
Assalamualaikum wr wb......Terimakasih atas berbagi ilmunya.....Insya Allah menjadi amal soleh di hadapan Allah Swt. Amin ya robbal alamin
BalasHapus